Halo
sobat Programmer, kembali lagi berasa saya dipostingan kali ini yang berjudul “Pengertian
Variabel dan Cara Penulisan Variabel Pascal”. Sebelumnya,
di postingan Type Data apakah sobat sudah memahaminya atau malah menjadi
bingung? Oh iya dalam dunia programmer kita itu harus senantiasa bersabar dalam
memahami tiap materinya sebab salah sedikit akan berakibat fatal.
Oke tanpa banyak lagi intro
langsung saja kita masuk ke inti permasalahan yang berkaitan dengan Variabel.
Pengertian Variabel
Variabel itu sendiri memiliki arti ‘penanda’ atau identitas
yang digunakan untuk menampung suatu nilai dalam suatu program. Nilai tersebut
dapat diubah sepanjang kode program. Jika secara teknisnya, variabel itu senantiasa merujuk kepada suatu alamat tertentu di
memory komputer. Dimana setiap variabel memiliki nama yang digunakan sebagai
identitas variabel tersebut.
Dalam logika matematika, konsep mengenai variabel biasanya menggunakan inisial ‘x’ atau ‘y’, misalnya
dalam suatu persamaan “ y = x + 1 “.
Disini kita tahu bahwa nilai ‘x’ dan
‘y’ dapat kita isi dengan suatu
angka apapun itu (walaupun dalam contoh persamaan tadi nilai y bergantung kepada nilai x).
Nah, dalm pemograman, suatu nilai variabel itu dapat berubah
dari waktu ke waktu, itu disebabkan karena kebutuhan seorang programmer.
Sebagai contoh, saya membuat sebuah program mencari hasil factorial suatu bilangan,
saya dapat membuat variabel ‘fact’ dan
Mengisi variabel tersebut dengan nilai ‘5’, kemudian di dalam kode program, saya bisa mengubah nilainya
tersebut menjadi ‘6’, ‘7’, bahkan
hingga ‘1000’.
Lalu bagaimana cara penulisan suatu variabel dalam pemograman
Pascal? Oke kita bahas bersama
Cara Penulisan Variabel di dalam Pascal
Untuk
membuat variabel di dalam program pascal, Pertama kali yang kita lakukan yakni
kita harus men-deklarasikan-nya sebelum main
program.
Dimana setiap variabel juga memiliki type data tertentu, dan sepanjang kode
program, variabel tersebut hanya dapat diubah nilainya asalkan variabel
tersebut masih dalam type yang sama.
Sebagai
contohnya, jika variabel ‘fact’ di-set oleh kita
menggunakan type data ‘angka’, disini
kita
hanya dapat mengisi variabel tersebut dengan nilai angka seperti 3, 6, atau 90. Namun Kita tidak dapat mengisinya dengan
nilai huruf atau kata seperti ‘empat’, ‘lima’ atau ‘Pascal’.
Jika kita ingin mengisi dalam bentuk huruf maka ubahlah type
data yang digunakan menjadi type data ‘string’
dengan menggunakan type data ini kita dapat mengisi nilai ke dalam variabel
tersebut dalam nilai huruf atau kata.
Oke, bagaimana sobat programmer apa sudah mengerti Pengertian
Variabel dan Cara Penulisan Variabel Pascal ? Semoga kalian
dapat memahami materinya karena jika kalian sudah dapat memahaminya kita dapat
melanjutkannya ke dasar dasar persiapan praktek dalam aplikasi.
Sampai disini
postingan mengenai Pengertian Variabel
dan Cara Penulisan Variabel Pascal, saya harap dapat membantu sobat
programmer dalam mengatasi masalah di Bahasa Pemograman Pascal.
Terimakasih
Salam
Programmer Indonesia